Hormones season 1 (2013)
Hormones The Series menceritakan tentang kehidupan anak-anak SMA kelas 1 & 2 yang sangat familiar dengan berbagai masalah sosial atau keluarga, hubungan dengan sesama teman, kekerasan dalam sekolah, perselisihan, hingga kehidupan malam alias kehidupan seks yang tanpa batas…
Hormones The Series merupakan serial keluaran GTH (salah satu rumah produksi di Thailand) dan ditayangkan pada channel GMM One, GTH Channel atau GTH On Air, serta dapat ditonton secara online, yang dimulai sejak Mei-Agustus 2013. Film ini disutradarai oleh Songyos Sugmakanan atau yang lebih dikenal dengan panggilan P’ Yong.
Berikut Judul 13 Episode Utama:
Episode 01 : Testosterone
Episode 02 : Dopamine 1
Episode 03 : Endorphin
Episode 04 : Serotonin
Episode 05 : Estrogen
Episode 06 : Dopamine 2
Episode 07 : Adrenaline
Episode 08 : Progesterone
Episode 09 : Corsitol
Episode 10 : Testosterone Vs Estrogen
Episode 11 : Oxytocin
Episode 12 : Growth Hormones
Episode 13 : Raging Hormones
Cast & Character
1. Pachara Marcel Chirathivat sebagai Win Chaichana
Win merupakan salah satu murid dengan prestasi baik di sekolahnya dan sangat populer di sekolah. Karena Win terkenal dengan tampangnya alias ganteng dan julukan ‘Bad Boy’ di sekolah.
Win termasuk anak yang pemberani dan sangat nekat. Karena di hari pertama tahun ajaran baru, Win sudah membuat masalah. Namun, siapa sangka kalau Win sang Bad Boy ternyata memendam rasa dengan teman sekelasnya yang ternyata anak yang sangat sempurna alias perfeksionis, sekaligus saingannya, Kwan.2. Ungsumalynn Sirapatsakmetha sebagai Kwan Dilokthamsakul
Kwan dikenal sebagai siswi dengan segala sesuatunya harus sempurna.
Dimulai dengan prestasi di sekolah hingga penampilannya. Namun, satu hal
yang tidak dia ketahui, bahwa tidak segalanya harus sempurna.
3. Sirachuch Chientaworn sebagai Mhorg
Mhorg adalah sahabat Win dan Tar, sekaligus teman dekatnya Kwan. Mhorg sangat menyukai fotografi dan sikapnya sedikit tertutup dengan teman-temannya. Meskipun begitu, Mhorg selalu menjadi penengah antara Win dan Tar, jika mereka berdua sedang berselisih.4. Suttatha Udomsilp sebagai Toei
Toei dikenal sebagai anak yang mudah bergaul. Toei lebih memilih berteman dengan anak laki-laki dari pada perempuan. Alasannya, karena anak laki-laki bisa membahas apa saja, sedangkan anak perempuan lebih suka bergosip. Karena alasan itulah, teman-teman perempuannya mengatakan Toei "slut".
5. Supassara Thanachat sebagai Sprite
6. Chutavuth Patarakampol sebagai Phuu
Phuu merupakan seorang pemain saxophone dalam kelompok marching band sekolahnya. Phuu juga merupakan mantan dari Toei saat mereka SMP. Pada masalah ini, Phuu bingung dengan orientasi seksualnya. Phuu masih menyukai mantannya, Toei. Di sisi lain, Phuu juga menyukai sesama anggota marching band-nya, Thee.
7. Sedthawuth Anusit sebagai Thee
8. Sananthachat Thanapatpisal sebagai Dao
9. Kemishara Paladesh sebagai Koi
10. Gunn Junhavat sebagai Tar
Tar adalah cowok yang ambisius. Karena dia sangat ingin menjadi seorang pemain gitar yang terkenal. Tar juga anggota terkecil (kalau nggak mau dibilang terpendek) di antara dua sahabatnya, Win dan Mhorg. Berbagai cara dia lakukan agar bisa populer di sekolahnya, layaknya Win. Yang hingga akhirnya berhasil menjadi pemain gitar di band sekolahnya, Seescape.11. Thanapob Leeratanajakorn sebagai Phai
Phai merupakan salah satu anak yang bermasalah di sekolahnya selain Win. Phai bersama tiga sahabatnya memang terkenal di sekolahnya. Phai dikenal sebagai cowok berdarah dingin. Kerjaannya hanya berkelahi dengan anak-anak sekolah lain yang tidak menyukai sekolahnya.12. Tonhon Tanthivejakul sebagai Phao
แตกต่างเหมือนกัน : Getsunova
เพดาน : See Scape
ไม่บอกเธอ : See Scape
อย่างน้อย : See Scape
มั๊ง? : โต๋ ศักดิ์สิทธิ์
มันคือความรัก : ลุลา
รักเธอ 24 ชั่วโมง : แกงส้ม
ไม่รัก..ไม่ต้อง : นิว&จิ๋ว
หนี : Klear
Butterfly : ปาล์มมี่
อย่างน้อย : Big Ass
แดนเนรมิต : Big Ass
จันทร์เจ้า : Slot Machine
เล่นของสูง : Big Ass
เหม่อ : Death of a salesman
ไฟ : Paradox
แมลงวัน : Paradox
Comments
Post a Comment